Arti centang biru di IG adalah sebagai penanda bahwa seorang pengguna telah mendapat verifikasi untuk menemukan berbagai akun Instagram tokoh lainnya. Hal ini tentunya dengan persetujuan dari pihak pengembang aplikasi Instagram itu sendiri.
Apabila Anda merupakan seorang pengguna aplikasi Instagram yang telah mendapatkan centang biru ini. Maka Anda dapat dengan mudah mendapatkan pengikut dan juga dapat dengan mudah untuk menemukan akun orang-orang ternama.
Ulasan Arti Centang Biru di IG
Penggunaan aplikasi yang terkait dengan sosial media belakangan ini memang semakin marak dan mendominasi berbagai kalangan usia. Terutama pada usia remaja yang sedang gencar mencari jati diri dengan berbagai macam rujukan.
Istilah dunia maya yang digambarkan pada penggunaan berbagai aplikasi sosial media ini seakan mewakili bahwa adanya dunia kedua bagi penggunanya. Umumnya pengguna aplikasi sosmed semacam ini akan lebih mengandalkan gawai mereka untuk berkomunikasi dengan sesama pengguna.
Ada banyak jenis aplikasi yang berkaitan dengan sosial media dan dipakai oleh banyak pengguna untuk berbagai kepentingan. Seperti misalnya aplikasi Facebook, lalu ada juga Twitter, kemudian TikTok, dan lain sebagainya.
Tak ketinggalan juga aplikasi Instagram yang juga merupakan sebuah aplikasi sosial media untuk digunakan mengunggah berbagai gambar atau foto dari penggunanya. Selain itu Anda juga bisa memuat berbagai cerita berbentuk teks pada beranda aplikasi IG ini.
Namun kebanyakan pengguna aplikasi Instagram ini lebih memilih untuk memposting berbagai foto dan gambar aktivitas yang dilakukan. Hal ini mungkin lebih mewakili apa yang ingin disampaikan dari unggahan tersebut dibandingkan dengan unggahan teks yang terkesan bertele-tele.
Menariknya dari aplikasi Instagram ini adalah adanya lambang atau tanda centang biru yang terletak tepat disebelah kanan nama akun Instagram pengguna. Tetapi tidak semua pengguna bisa mendapatkan tanda atau centang biru ini.
Artinya hanya pada pengguna tertentu saja yang bisa mendapatkan centang biru ini dari pihak pengembang Instagram itu sendiri. Karena memang ada penilaian tersendiri kepada pengguna Instagram yang mendapatkan centang biru tersebut.
Mungkin saja Anda sebagai salah satu pengguna aplikasi Instagram yang telah mendapatkan centang biru namun tidak Anda sadari. Jika ingin mengetahui apa arti dari centang biru ini, maka silahkan Anda simak sampai selesai pengertiannya dibawah ini.
Deskripsi Centang Biru Instagram
Arti centang biru di IG adalah sebagai sebuah lambang bagi pengguna yang bisa dengan mudah untuk menemukan berbagai akun tokoh, selebriti, dan merek terkenal. Lambang ini umumnya diletakkan tepat disebelah kanan nama akun Instagram pengguna.
Dengan diberikannya tanda atau centang biru tersebut, artinya pihak pengembang Instagram telah lebih dulu melakukan analisa terhadap akun yang dikategorikan layak mendapat lambang ini. Centang biru di Instagram ini adalah sebagai lambang verifikasi dari akun asli penggunanya.
Kemudian muncul pertanyaan, manfaat apa saja yang bisa dirasakan oleh pengguna yang memiliki lambang verifikasi atau centang biru ini? Pertama sebagai pengguna yang telah memiliki centang biru ini akan lebih dipercaya oleh pengguna lain untuk mengikuti sebagai followers.
Sehingga pemilik centang biru Instagram ini bisa lebih memanfaatkan momen ini untuk berbagai hal yang menguntungkan seperti promosi dan lain-lain. Tentunya masih banyak lagi hal lain yang dapat dilakukan bersama pengguna yang menjadi pengikut akun Instagram Anda.
Sementara sebagian pengguna Instagram juga banyak mencari referensi untuk mendapatkan tanda centang biru atau lambang verifikasi ini untuk akun mereka. Meskipun sebenarnya hal ini terbilang mudah untuk dilakukan, namun masih ada saja pengguna yang belum mengetahuinya.
Karena memang untuk mendapatkan centang biru di Instagram ini harus memenuhi beberapa persyaratan tersendiri. Namun, semua pengguna dapat melakukannya meskipun setelahnya pihak pengembang Instagram masih melakukan analisa untuk menentukan akun mana yang layak.
Jika akun Anda telah mendapatkan verifikasi dari pihak Instagram dan dianggap layak, maka centang biru akan Anda dapatkan. Hal ini akan membuat akun Anda lebih dipercaya untuk diikuti oleh followers lainnya.
Lalu bagaimanakah cara untuk mendapatkan centang biru atau lambang verifikasi ini pada akun Instagram Anda? Sebagai jawabannya Anda harus mempelajari beberapa tahapan yang akan kami bagikan di bawah ini secara lengkap.
Persyaratan Mendapatkan Lencana Verifikasi (Centang Biru)
Setelah Anda melihat secara rinci penjelasan tentang arti centang biru di IG pada paragraf atas tadi, berikutnya Anda bisa menyimak apa saja yang menjadi syarat jika ingin memilikinya. kemudian persyaratan ini akan menjadi bahan pertimbangan oleh pihak Instagram terkait layak atau tidaknya.
Karena betapapun Anda telah melampirkan persyaratan ini secara lengkap, masih ada analisa yang dilakukan oleh Instagram untuk menentukan kelayakan. Artinya diterima atau tidak persyaratan Anda tersebut, masih bergantung pada keputusan pihak Instagram.
Untuk penjelasan yang lebih lengkap, silahkan Anda simak berbagai persyaratan yang dibutuhkan pengguna IG seperti dibawah ini:
- Akun Anda harus bersifat autentik dengan mewakili entitas yang Anda bidangi seperti bisnis, promosi, atau lainnya.
- Kemudian akun Instagram Anda juga harus unik dan tidak ada akun lainnya yang sama dengan akun yang didaftarkan.
- Lalu Anda juga harus melampirkan kelengkapan data seperti Foto Profil, Biodata, dan minimal telah memposting satu unggahan serta tidak bisa di private.
- Berikutnya Anda juga harus membuat akun Anda menjadi cukup terkenal dikalangan para pengguna atau followers lainnya.
- Akun Anda juga harus memiliki jumlah pengikut yang banyak meskipun tidak dijelaskan secara detail, namun pengikut yang banyak bisa memudahkan Anda untuk mendapatkan centang biru.
Jika persyaratan untuk mendapatkan centang biru ini telah Anda penuhi, maka langkah berikutnya adalah mengetahui bagaimana cara agar mendapatkan centang biru dengan mudah. Untuk ulasannya secara lengkap maka simak saja penjelasan dibawah ini:
Cara Mendapatkan Centang Biru Instagram
- Langkah pertama bisa Anda mulai dengan buka dan masuk terlebih dahulu pada akun Instagram yang Anda miliki menggunakan perangkat Android yang Anda miliki saat ini.
- Kemudian silahkan Anda klik pada bagian “Profil” untuk melakukan verifikasi pada akun Instagram Anda.
- Perhatikan pada bagian kanan atas pojok menu “Profil” akun Instagram Anda yang terdapat ikon tiga garis, lalu tekan ikon tersebut.
- Setelah itu silahkan Anda klik pada opsi “Pengaturan” yang ada didalamnya.
- Selanjutnya Anda klik lagi pada opsi “Account” dan klik lagi pada menu “Request Verification”.
- Sampai pada tahap ini maka pihak Instagram akan meminta Anda untuk melengkapi data diri seperti KTP. SIM, nama lengkap, dan lain sebagainya.
- Isi saja pendataan diri yang dimintakan dengan benar dan valid.
- Pada tahap ini, pihak Instagram akan melakukan verifikasi pada akun yang Anda daftarkan guna mendapatkan centang biru tersebut.
- Kemudian akan diberitahukan kepada pemilik akun terkait dengan diterima atau tidaknya pengajuan untuk centang biru atau lencana verifikasi tersebut.
- Jika ditolak maka Anda dapat mengulanginya setelah 30 hari kedepan.
- Selesai.
Ketentuan Penggunaan Akun Dengan Lencana Verifikasi
Adapan ketentuan lainnya yang harus diikuti oleh pengguna akun Instagram yang telah mendapatkan lencana verifikasi atau centang biru dari pihak Instagram. Apabila tidak maka resiko centang biru akan dihapus kembali. Ketentuan yang dimaksud adalah:
- Anda tidak boleh menggunakan akun Anda untuk kegiatan seperti pengiklanan, transfer, apalagi menjual akun yang mendapatkan lencana verifikasi atau centang biru ini.
- Kemudian Anda juga tidak diperbolehkan menggunakan biodata atau profil yang digunakan untuk mempromosikan layanan lain diluar ketentuan pihak Instagram.
- Selanjutnya Anda juga tidak bisa melakukan verifikasi akun IG Anda melalui pihak ketiga.
Dengan mengikuti semua ketentuan yang diberikan diatas, maka selanjutnya Anda dapat menggunakan akun IG centang biru Anda secara maksimal. Anda juga bisa mendapatkan banyak followers akun yang kemudian menjadi penggemar Anda di Instagram.
Siapa Saja yang Bisa Mendapatkan Centang Biru IG?
Bagi sebagian orang yang memang kurang memahami apa arti centang biru di IG ini, mungkin beranggapan bahwa ini bukan sesuatu yang istimewa untuk pengguna IG secara menyeluruh. Tetapi berbeda pendapatnya untuk pengguna yang telah mengetahuinya.
Tapi tahukah Anda bahwa selain Anda, ada beberapa spesifikasi dari pengguna yang bisa mendapatkan centang biru IG mungkin secara otomatis diberikan pihak Instagram. Umumnya centang biru diberikan kepada orang yang berprofesi sebagai tokoh, selebriti, dan lainnya seperti penjelasan di bawah ini:
1. Selebriti atau Artis
Centang biru dari Instagram akan secara otomatis diberikan kepada akun asli seorang yang berprofesi sebagai artis atau bahkan selebriti. Hal ini dimaksudkan untuk perlindungan kepada keaslian akun dari pengguna yang memiliki profesi seperti diatas.
Hal ini kemudian menjadi wajar ketika kita mengingat semakin maraknya akun-akun palsu yang mengatasnamakan orang lain. Terlebih lagi bagi para selebriti yang memang terkenal dan mudah mendapatkan banyak followers.
Tentu saja pembuatan akun palsu semacam ini untuk maksud-maksud tertentu yang bisa saja merugikan orang lain. Maka dari itu pihak Instagram akan melakukan verifikasi pada akun yang asli dan diberikan centang biru tersebut.
2. Seniman atau Atlet
Menjadi seorang seniman atau atlet olahraga, juga memungkinkan untuk mendapatkan lencana verifikasi dari pihak Instagram. Hal ini juga diberikan secara otomatis setelah pihak IG melakukan verifikasi dan persyaratan tertentu.
Profesi sebagai seniman atau atlet olahraga ini memang cukup berpengaruh dan terbilang banyak dikenal oleh masyarakat biasa pada umumnya. Hal inilah yang mungkin menjadi alasan pihak Instagram memberikan centang biru pada kedua profesi ini.
Sama seperti pada akun selebriti atau artis, pemberian lencana verifikasi atau centang biru ini untuk melindungi akun agar tidak dipalsukan oleh orang lain. Hal ini sering terjadi terutama pada akun tokoh terkenal yang banyak dipalsukan untuk kepentingan tertentu.
Terlebih lagi untuk seorang yang memiliki profesi sebagai seniman dengan berbagai karya terbaik yang mereka miliki. Ini dapat dipalsukan orang lain untuk meraup keuntungan dengan mengatasnamakan seniman tersebut. mungkin ini yang menjadi alasan IG memberikan centang biru.
3. Tokoh Masyarakat Terkenal
Apabila Anda menjadi seorang tokoh masyarakat terkenal, maka tidak menutup kemungkinan akan mendapatkan centang biru dari IG. Hal ini juga merupakan salah satu persyaratan yang ditentukan oleh IG untuk pemberian lencana verifikasi tersebut pada akun tokoh masyarakat ini.
Berbagai profesi tokoh masyarakat yang umumnya mendapatkan centang biru dari IG seperti Gubernur, Walikota, Menteri, Politisi, Bupati, Ilmuwan, dan lain sebagainya. Tentu saja dengan tujuan yang sama dengan di atas agar akun mereka tidak dipalsukan oleh orang lain.
4. Selebgram
Menjadi konten kreator pada sebuah aplikasi atau yang kerap disebut sebagai selebgram juga salah satu profesi yang banyak diinginkan semua orang. Hal ini terkait dengan kepopuleran dan tambahan penghasilan yang meningkat dari profesi semacam ini.
Namun untuk menjadi seorang selebgram juga bukanlah sesuatu yang mudah dan gampang untuk dicapai. Karena dalam hal ini Anda wajib untuk mengunggah berbagai konten menarik secara konsisten pada akun medsos yang Anda gunakan.
Tentu saja dengan konsistensi yang Anda lakukan akan membuat konten Anda disaksikan oleh banyak orang. Anda dapat menentukan genre konten Anda seperti humor, kisah percintaan, aktivitas sehari-hari, dan lain sebagainya.
Lalu jika Anda sebagai seorang selebgram memiliki akun Instagram, maka tidak menutup kemungkinan juga akan diberikan centang biru oleh pihak IG. Hal ini tentu saja ada kaitannya dengan kepopuleran yang Anda miliki dan pengaruh terhadap followers Anda.
Selain itu pemberian verifikasi akun ini juga agar akun IG Anda tidak digandakan oleh orang lain yang berniat tertentu. Hal ini bisa saja dimanfaatkan oleh orang lain untuk panjat sosial agar ikut terkenal dan memiliki banyak pengikut.
5. Akun Pribadi yang Diduplikat
Pemberian centang biru oleh pihak Instagram juga bisa ditujukan kepada akun pribadi yang kemudian banyak diduplikat oleh orang lain. Umumnya kegiatan penduplikatan semacam ini dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab dan memiliki niat tidak baik.
Dengan begitu pihak pengguna akan dirugikan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab ini dengan aktivitas yang dilakukan seperti penipuan dan lain sebagainya. Maka dari itu pihak Instagram akan memberikan centang biru agar akun pribadi semacam ini terlindungi.
6. Produk Terkenal
Untuk mendapatkan centang biru dari IG Anda harus mempunyai produk atau merek produksi yang sudah cukup terkenal. Misalnya Anda seorang pembuat minyak goreng dengan merk tertentu dan sudah laris di pasaran.
Atau Anda adalah pekerja properti seperti alat rumah tangga yang sudah memiliki brand yang juga dikenal oleh masyarakat luas. Dengan begitu jika Anda memiliki akun IG maka akan mendapatkan centang biru dengan kelayakan sebagai seorang yang memiliki pengaruh terhadap pengikut Anda.
Selain itu masih dengan tujuan yang sama seperti diatas, agar akun Instagram tidak mendapatkan pemalsuan dari orang lain.
7. Akun Hits di IG
Akun hits ini adalah akun yang sering dibincangkan para pengguna Instagram dengan keunikan tertentu yang dimilikinya. Kemudian untuk melindungi akun ini pihak IG memberikan centang biru agar akun tidak dipalsukan.
Dengan memiliki akun yang hits, maka akan ada pengaruh tersendiri bagi Anda dari semua pengikut akun. Ini akan berpotensi dipalsukan oleh orang lain. Namun Anda dapat membedakan antara akun palsu dan aslinya dengan melihat centang biru sebagai verifikasi keaslian akun tersebut.
Anda tentunya sudah memahami tentang arti centang biru di IG yang telah kami jelaskan secara rinci dan menyeluruh. Anda juga dapat membagikan artikel ini kepada teman yang membutuhkan rujukan seperti ini.
Terus ikuti update artikel kami di setiap harinya dengan berbagai pembahasan menarik yang telah kami rangkum secara ringkas. Tentunya dengan tujuan untuk menambah ilmu pengetahuan seputar dunia teknologi.
Lihat Juga :